Pasien Komorbid di RSUD Tebet Sempat Ditriase Hijau, Keluarga Keluhkan Rumitnya Layanan BPJS di IGD

- Jurnalis

Selasa, 30 Desember 2025 - 21:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA | Mata Aktual News — Seorang pasien dengan kondisi komorbid sempat dikategorikan sebagai pasien triase hijau saat pertama kali masuk Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (30/12/2025). Padahal, pasien tersebut mengeluhkan batuk, sesak napas, dan demam selama empat hari serta memiliki riwayat penyakit jantung dan kista.

Menurut keterangan keluarga, seluruh keluhan medis dan riwayat penyakit pasien telah disampaikan secara rinci sejak proses pendaftaran di loket IGD. Namun, keluarga mengaku diminta mengurus administrasi BPJS Kesehatan terlebih dahulu sebelum pasien mendapatkan penanganan lanjutan.

Klasifikasi triase pasien baru diubah menjadi kuning setelah keluarga menyampaikan keberatan kepada petugas IGD. Hal ini memicu kekecewaan pihak keluarga, yang menilai asesmen awal tidak mencerminkan kondisi medis pasien secara menyeluruh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Merry, anak pasien, mengungkapkan rasa kesal dan kecewanya terhadap pelayanan yang diterima. Ia menilai bahwa dalam kondisi kegawatdaruratan, aspek medis seharusnya menjadi prioritas utama, bukan persoalan administratif.

“Kami sudah menjelaskan kondisi ibu secara detail sejak awal, termasuk riwayat penyakitnya. Tapi yang justru dipersoalkan lebih dulu adalah administrasi BPJS. Sebagai anak pasien, saya sangat kecewa karena kondisi ibu jelas membutuhkan penanganan cepat,” ujar Merry kepada wartawan.

Ia juga menyoroti peran tenaga medis IGD yang dinilai perlu lebih cermat dalam menetapkan kategori triase, khususnya terhadap pasien dengan penyakit penyerta atau komorbid yang berisiko tinggi.

“Dokter dan petugas IGD seharusnya bisa mempertimbangkan riwayat penyakit pasien sebelum menetapkan triase. Pasien komorbid tidak bisa disamakan dengan pasien keluhan ringan,” tambahnya.

Perubahan status triase yang terjadi setelah adanya komplain keluarga menimbulkan pertanyaan publik terkait akurasi asesmen awal serta penerapan standar pelayanan IGD, terutama bagi pasien peserta BPJS Kesehatan.

Hingga berita ini diterbitkan, pihak RSUD Tebet belum memberikan keterangan resmi terkait penetapan triase maupun mekanisme pelayanan BPJS di IGD. Mata Aktual News masih berupaya meminta klarifikasi dari manajemen rumah sakit guna menjaga prinsip keberimbangan, akurasi, dan transparansi informasi.

Kasus ini menjadi perhatian publik karena menyangkut hak pasien untuk memperoleh pelayanan kesehatan yang cepat, tepat, dan manusiawi, sebagaimana diatur dalam regulasi pelayanan kesehatan nasional.

Reporter: Syahrudin Akbar
Editor: Redaktur Pelaksana

Follow WhatsApp Channel mataaktualnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Layanan Jalan, Akar Masalah Kesehatan Jakarta Masih Mandek
Viral Dugaan Tolak Lansia, Dua Petugas RSUD Kumpulan Pane Diperiksa Inspektorat
Viral! Lansia Sesak Napas Diduga Ditolak RSUD Kumpulan Pane
Rekan Indonesia: Isu “Super Flu” Dinilai Terlalu Dibesar Besarkan
Heritage Medical Bekasi Gelar Jumat Berkah, Bagaikan Ratusan Nasi Kotak dan Pengobatan Gratis
Rekan Indonesia Gelar Kampanye Jakarta Bebas TBC 2030, Wali Kota Jakarta Timur Turun Langsung
Diskusi Akhir Tahun Rekan Indonesia Ungkap Problem Layanan Gawat Darurat
Hak Kesehatan Warga Dinilai Masih Terhambat Prosedur, Kanwil HAM DKI Gelar Diskusi Publik
Berita ini 647 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 02:30 WIB

Layanan Jalan, Akar Masalah Kesehatan Jakarta Masih Mandek

Jumat, 9 Januari 2026 - 00:08 WIB

Viral Dugaan Tolak Lansia, Dua Petugas RSUD Kumpulan Pane Diperiksa Inspektorat

Kamis, 8 Januari 2026 - 20:33 WIB

Viral! Lansia Sesak Napas Diduga Ditolak RSUD Kumpulan Pane

Sabtu, 3 Januari 2026 - 19:24 WIB

Rekan Indonesia: Isu “Super Flu” Dinilai Terlalu Dibesar Besarkan

Jumat, 2 Januari 2026 - 21:38 WIB

Heritage Medical Bekasi Gelar Jumat Berkah, Bagaikan Ratusan Nasi Kotak dan Pengobatan Gratis

Berita Terbaru

Pemerintahan

Gedung Baru KONI Diresmikan, Bupati Tangerang Pacu Prestasi Atlet

Sabtu, 10 Jan 2026 - 14:03 WIB

Verified by MonsterInsights