Air Bersih Jadi Sorotan dalam Diskusi Publik di Jakarta

- Jurnalis

Kamis, 18 September 2025 - 20:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Mata Aktual News– Ketersediaan air bersih menjadi pembahasan utama dalam diskusi publik bertajuk “Ketersediaan Air Bersih Sebagai Fondasi Kesehatan” yang digelar Rekan Indonesia bersama aktivis 98 lintas sektor di Pejaten Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (18/9).

Ketua Umum Rekan Indonesia Agung Nugroho memimpin jalannya diskusi yang menghadirkan tiga narasumber, yakni Direktur Operasional PAM JAYA Syahrul Hasan, perwakilan Dinas Kesehatan DKI Jakarta Dr. Pramono, serta akademisi Universitas Indonesia Reni S. Suwarso.

Syahrul Hasan memaparkan capaian PAM JAYA dalam memperluas sambungan rumah tangga hingga 2025. Meski demikian, ia mengakui Jakarta masih bergantung pada air tanah yang berpotensi mempercepat amblesan tanah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, Dr. Pramono menegaskan air bersih harus memenuhi standar kesehatan. “Kuantitas tanpa kualitas sama saja membuka pintu penyakit,” katanya. Sejumlah penelitian menunjukkan masih ditemukannya bakteri E.coli dan logam berat di air tanah Jakarta.

Akademisi UI Reni S. Suwarso menekankan pentingnya air sebagai investasi kesehatan jangka panjang. Ia menilai ketersediaan air bersih perlu diimbangi dengan edukasi masyarakat mengenai perilaku hidup sehat.

Para aktivis 98 menambahkan bahwa pengalaman privatisasi air di masa lalu harus menjadi pelajaran agar hak warga atas air tidak dikalahkan kepentingan komersial.

Diskusi yang diikuti 25 kader Rekan Indonesia itu menghasilkan pernyataan kolektif bahwa air bersih merupakan fondasi kesehatan publik sekaligus hak dasar warga negara yang membutuhkan tata kelola berpihak pada masyarakat.

Follow WhatsApp Channel mataaktualnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Layanan Jalan, Akar Masalah Kesehatan Jakarta Masih Mandek
Viral Dugaan Tolak Lansia, Dua Petugas RSUD Kumpulan Pane Diperiksa Inspektorat
Viral! Lansia Sesak Napas Diduga Ditolak RSUD Kumpulan Pane
Rekan Indonesia: Isu “Super Flu” Dinilai Terlalu Dibesar Besarkan
Heritage Medical Bekasi Gelar Jumat Berkah, Bagaikan Ratusan Nasi Kotak dan Pengobatan Gratis
Pasien Komorbid di RSUD Tebet Sempat Ditriase Hijau, Keluarga Keluhkan Rumitnya Layanan BPJS di IGD
Rekan Indonesia Gelar Kampanye Jakarta Bebas TBC 2030, Wali Kota Jakarta Timur Turun Langsung
Diskusi Akhir Tahun Rekan Indonesia Ungkap Problem Layanan Gawat Darurat
Berita ini 107 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 02:30 WIB

Layanan Jalan, Akar Masalah Kesehatan Jakarta Masih Mandek

Jumat, 9 Januari 2026 - 00:08 WIB

Viral Dugaan Tolak Lansia, Dua Petugas RSUD Kumpulan Pane Diperiksa Inspektorat

Kamis, 8 Januari 2026 - 20:33 WIB

Viral! Lansia Sesak Napas Diduga Ditolak RSUD Kumpulan Pane

Sabtu, 3 Januari 2026 - 19:24 WIB

Rekan Indonesia: Isu “Super Flu” Dinilai Terlalu Dibesar Besarkan

Jumat, 2 Januari 2026 - 21:38 WIB

Heritage Medical Bekasi Gelar Jumat Berkah, Bagaikan Ratusan Nasi Kotak dan Pengobatan Gratis

Berita Terbaru

Pemerintahan

Gedung Baru KONI Diresmikan, Bupati Tangerang Pacu Prestasi Atlet

Sabtu, 10 Jan 2026 - 14:03 WIB

Verified by MonsterInsights