1.000 Siswa-Siswi SMK Ikuti Gelombang Kedua KKRI di Markas Kopassus Bogor

- Jurnalis

Selasa, 30 September 2025 - 23:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bogor | Mata Aktual News – Sebanyak 1.000 siswa-siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) ambil bagian dalam Perkemahan Sabtu-Minggu (Persami) Bela Negara Korps Kadet Republik Indonesia (KKRI) Gelombang II yang digelar di Batalyon 13 Grup 1 Kopassus, Bogor, Jawa Barat, pada 26–28 September 2025.

Kegiatan yang digagas TNI ini merupakan kelanjutan dari gelombang pertama yang dinilai sukses terselenggara. Melalui program KKRI, para pelajar mendapatkan pembekalan kedisiplinan, kepemimpinan, wawasan kebangsaan, serta latihan dasar bela negara.

Puspen TNI dalam keterangannya menyebut, tujuan utama kegiatan ini adalah membentuk generasi muda yang tangguh, cinta tanah air, dan siap menjadi garda terdepan dalam menjaga persatuan bangsa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Komandan Batalyon 13 Grup 1 Kopassus, menegaskan pentingnya keterlibatan generasi muda dalam program bela negara.

“Anak-anak muda perlu dikenalkan dengan kedisiplinan, kepemimpinan, dan semangat kebangsaan sejak dini. Melalui program KKRI ini, kami ingin menanamkan rasa cinta tanah air dan keberanian menghadapi tantangan,” ujarnya.

Kehadiran Kopassus sebagai penyelenggara memberi nuansa pembelajaran khas, dengan menekankan nilai kedisiplinan, kebersamaan, serta keberanian menghadapi tantangan.

Program KKRI dirancang berkesinambungan. Setelah sukses menggelar gelombang pertama dan kedua, TNI memastikan kegiatan ini akan terus dilanjutkan pada gelombang-gelombang berikutnya sebagai bentuk dukungan terhadap upaya pemerintah dalam membangun generasi muda yang kuat, tangguh, dan siap menjaga kedaulatan bangsa.

Follow WhatsApp Channel mataaktualnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pramuka Saka Bhayangkara Jatinegara Turut Amankan Ibadah Natal dan Tahun Baru di 9 Gereja
Respons Cepat Disdik DKI, Siswa di Cengkareng yang Sempat Dipulangkan Kini Kembali Ikuti Ujian
AIPTU HENDRIK TEGUR PELAJAR YANG NONGKRONG, MINTA SEGERA PULANG UNTUK CEGAH KENAKALAN
Integritas Guru Diuji di Tengah Modus Pungutan Berkedok Komite Sekolah
PIK 2 Turun Gunung, Semua SDN Teluknaga Dicat Ulang!
Sekjen DPP LSM GEMPITA Tinjau Sekolah Gratis bagi Anak Kurang Mampu di Cengkareng
PKBM Labora Edukasi Gelar Tes Kemampuan Akademik, Seluruh Peserta Hadir 100 Persen
Bupati Tangerang Resmikan Revitalisasi SDN Kedung Dalam 1 dan 2, Dorong Akses dan Mutu Pendidikan
Berita ini 136 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 26 Desember 2025 - 16:52 WIB

Pramuka Saka Bhayangkara Jatinegara Turut Amankan Ibadah Natal dan Tahun Baru di 9 Gereja

Kamis, 4 Desember 2025 - 15:40 WIB

Respons Cepat Disdik DKI, Siswa di Cengkareng yang Sempat Dipulangkan Kini Kembali Ikuti Ujian

Selasa, 25 November 2025 - 15:56 WIB

AIPTU HENDRIK TEGUR PELAJAR YANG NONGKRONG, MINTA SEGERA PULANG UNTUK CEGAH KENAKALAN

Selasa, 25 November 2025 - 11:04 WIB

Integritas Guru Diuji di Tengah Modus Pungutan Berkedok Komite Sekolah

Kamis, 20 November 2025 - 10:33 WIB

PIK 2 Turun Gunung, Semua SDN Teluknaga Dicat Ulang!

Berita Terbaru

Pemerintahan

Gedung Baru KONI Diresmikan, Bupati Tangerang Pacu Prestasi Atlet

Sabtu, 10 Jan 2026 - 14:03 WIB

Verified by MonsterInsights