Permata CERITA 2025 Dorong Budaya Menabung dan Cinta Lingkungan Sejak Usia Sekolah

- Jurnalis

Jumat, 10 Oktober 2025 - 22:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bogor | Mata Aktual News – Permata Bank kembali melanjutkan komitmennya dalam mendorong literasi keuangan dan kepedulian lingkungan melalui program Permata CERITA (Cinta dan Edukasi daRI kiTA) yang digelar serentak di 23 kota di Indonesia, Jumat (10/10/2025).

Kegiatan yang merupakan bagian dari inisiatif Permata Hati – CSER & Sustainability for Social Impact ini melibatkan lebih dari 500 karyawan Permata Bank sebagai Employee Volunteers (EVO) yang turun langsung ke sekolah-sekolah untuk berbagi pengetahuan dan inspirasi.

Program Permata CERITA 2025 menargetkan siswa mulai dari Taman Kanak-Kanak hingga Sekolah Menengah Atas, termasuk Sekolah Luar Biasa (SLB), dengan fokus utama menumbuhkan budaya menabung sejak dini serta meningkatkan kesadaran terhadap pelestarian lingkungan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Direktur Utama Permata Bank, Meliza M. Rusli, menegaskan bahwa program ini menjadi wujud nyata kontribusi karyawan Permata Bank terhadap pembangunan berkelanjutan di bidang literasi dan inklusi keuangan.

“Permata CERITA merupakan bentuk nyata semangat Employee Volunteers kami dalam mendorong literasi dan inklusi keuangan di Indonesia. Kami ingin menanamkan kesadaran finansial dan cinta lingkungan sejak usia sekolah dengan cara yang menyenangkan dan aplikatif,” ujar Meliza.

Menurut data Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) 2025, tingkat literasi keuangan nasional mencapai 66,46%, sementara inklusi keuangan sebesar 80,51%. Namun, kelompok usia 15–17 tahun masih menjadi segmen dengan literasi keuangan terendah, sehingga edukasi di tingkat sekolah menjadi langkah strategis.

Sebagai tindak lanjut dari POJK No. 51 Tahun 2017 tentang Keuangan Berkelanjutan, Permata CERITA memperkenalkan panduan MODul finansiAL (MODAL) — materi belajar keuangan yang disesuaikan dengan jenjang pendidikan. Melalui pendekatan learning by playing, siswa diajak belajar dengan permainan edukatif seperti Simulasi Ular Tangga dan Gajah Tangga, yang menggabungkan konsep menabung dan kepedulian terhadap lingkungan.

“Antusiasme siswa dan guru sangat luar biasa. Kami berharap program ini memberikan manfaat berkelanjutan, tidak hanya bagi generasi muda tetapi juga bagi lingkungan sekolah dan masyarakat sekitar,” kata Suryadi Ong, Chief of Treasury Permata Bank.

Program ini juga menjadi bagian dari perayaan HUT ke-23 Permata Bank, sekaligus mendukung gerakan nasional seperti Ayo Menabung (Bank Indonesia) dan Gerakan Nasional Cerdas Keuangan – GENCARKAN (OJK). Hingga tahun 2024, lebih dari 3.500 Employee Volunteers telah mengedukasi lebih dari 7.000 siswa dari 316 sekolah di berbagai daerah di Indonesia.

Melalui pilar Education, Empowerment, dan Enhancement, Permata Bank terus memperkuat peran sosialnya lewat Permata Hati, yang berfokus pada literasi keuangan, pemberdayaan masyarakat, dan pelestarian lingkungan—termasuk dukungan terhadap perlindungan Gajah Sumatra sebagai simbol keseimbangan ekosistem.

Follow WhatsApp Channel mataaktualnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

PIK Serap Aspirasi Warga Dadap Lewat FGD CSR
Lurah Bunder Hadiri Peringatan Isra Mi’raj 1447 H di Majelis Dzikir Manbaul Ulum
Istighsah dan Peringatan Isra Mi’raj Warnai Akhir Tahun 2025 di Desa Pangkalan
Dirut Perumda Air Minum Duasudara Bitung Tinjau Langsung Perbaikan Pipa Pecah di Pinokalan
Dorong Generasi Muda Tani, Wasiatul Ilmah Mursal dan KOPASPAR Edukasi Pertanian Berbasis Aquaponik di Agam
Lurah Kosambi Barat Hadiri Anniversary ke-7 KOPY, Santuni Anak Yatim dan Dorong UMKM Lokal
Wabup Intan: Fatayat NU Didorong Jadi Perempuan Berdaya dan Berdampak
Gempa Magnitudo 4,7 Guncang Agam, Sejumlah Rumah Warga Palembayan Retak
Berita ini 115 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 22:35 WIB

PIK Serap Aspirasi Warga Dadap Lewat FGD CSR

Minggu, 4 Januari 2026 - 11:43 WIB

Lurah Bunder Hadiri Peringatan Isra Mi’raj 1447 H di Majelis Dzikir Manbaul Ulum

Kamis, 1 Januari 2026 - 20:37 WIB

Istighsah dan Peringatan Isra Mi’raj Warnai Akhir Tahun 2025 di Desa Pangkalan

Rabu, 31 Desember 2025 - 02:18 WIB

Dirut Perumda Air Minum Duasudara Bitung Tinjau Langsung Perbaikan Pipa Pecah di Pinokalan

Selasa, 30 Desember 2025 - 19:31 WIB

Dorong Generasi Muda Tani, Wasiatul Ilmah Mursal dan KOPASPAR Edukasi Pertanian Berbasis Aquaponik di Agam

Berita Terbaru

Pemerintahan

Gedung Baru KONI Diresmikan, Bupati Tangerang Pacu Prestasi Atlet

Sabtu, 10 Jan 2026 - 14:03 WIB

Verified by MonsterInsights