Kerjasama EIGER – GO-JEK, “Distribusi Tas P3K, Perkuat Garda Terdepan Menjaga Keselamatan

- Jurnalis

Jumat, 26 September 2025 - 12:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mataaktualnews – Kolaborasi dengan EIGER Adventure dengan GO-JEK dalam memberikan pelatihan Pertolongan Pertama pada Kecelakaan (P3K) mengantarkan keselamatan menjadi prioritas utama sebagai bentuk komitmen nyata antar keduanya

Tak hanya pelatihan, EIGER juga membagian tas berisi perlengkapan P3K kepada ratusan mitra driver. Guntur Arbiansyah Head of Corporate Affairs Gojek Regional Central and West Java menjelaskan mitra driver sering menjadi pihak pertama yang hadir saat terjadi insiden atau kecelakaan di jalan. Dengan jiwa sosial yang tinggi, mereka pun memiliki peran penting lebih dari sekadar penyedia layanan transportasi.

“Melalui pelatihan dan distribusi tas P3K dari EIGER ini, kami ingin memperkuat mitra sebagai garda terdepan dalam menjaga keselamatan dan memberi pertolongan pertama,” ujar Guntur dalam siaran pers Rabu, 24/9/25.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pelatihan P3k tersebut disampaikan langsung oleh tenaga professional dengan berbagai materi praktis seperti penanganan luka ringan, penanganan kondisi pingsan, hingga respons awal dalam kondisi darurat sebelum mendapat pertolongan medis lanjutan.

Tas P3K dari EIGER dengan ragam kelengkapannya yakni perlengkapan esensial seperti perban, plester, gunting, dan alat lain yang mudah dibawa dan siap digunakan kapan saja. Guntur menambahkan program tersebut menjadi bagian dari Tiga Komitmen Berkelanjutan Gojek, khususnya pada pilar Melindungi Mitra.

Menurut Guntur, keselamatan merupakan pondasi penting dalam bekerja, karena itu Gojek membekali mitra dengan Pelatihan Aman Berkendara, Pelatihan Anti Kekerasan di Ruang Publik, serta Pelatihan P3K

“Kami juga menghadirkan fitur-fitur keselamatan Gojek seperti fitur ‘Bagikan Perjalanan’, Tombol darurat yang terhubung langsung dengan tim Satgas Gojek serta Ambulan Gojek Di beberapa kota tertentu,” jelas Guntur.

Tak hanya itu Gojek juga memberikan perlindungan tambahan lewat asuransi perjalanan dan kemudahan akses BPJS bagi para mitranya. Guntur berharap para mitra merasa aman dan terlindungi, sekaligus mampu memberi dampak sosial positif di jalanan.

“Kami percaya kehadiran mereka akan membawa manfaat nyata bagi masyarakat Bandung,” imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama Mohammad Zakiy Zulkarnaen selaku Brand Communication Strategic EIGER menyampaikan, kolaborasi ini memiliki tujuan membuat driver Gojek semakin merasa aman di jalan, lebih percaya diri, dan lebih siap jika berada dalam kondisi darurat. EIGER juga menyampaikan terima kasih atas kesempatan berkolaborasi lewat penyediaan tas P3K dan perlengkapannya.

“Kami berkomitmen mendukung keselamatan mitra driver Gojek, setiap hari driver Gojek ini sangat dekat kaitannya dengan berbagai kebutuhan dan urusan kita, kami berharap, kolaborasi ini membuat mereka lebih siap, lebih tenang, dan makin sigap saat menghadapi situasi darurat di perjalanan,” ujar Zakiy.

Sejumlah 100 tas yang disiapkan EIGER untuk mitra driver Gojek di Kota Bandung Jawa Barat dan sudah dilengkapi dengan perlengkapan medis yang biasa digunakan dalam kondisi darurat

Melalui kolaborasi ini, Gojek menegaskan komitmennya sebagai platform yang tak hanya mendukung aktivitas harian masyarakat, melainkan memberikan kontribusi lebih luas membekali para mitra agar siap menjadi garda terdepan dalam memberikan pertolongan di jalan.

Follow WhatsApp Channel mataaktualnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

13,7 T Digelontorkan, Akses Pasar UMKM Jakarta Makin Terbuka
Pelni dan BPH Migas Pastikan Pasokan BBM Aman di Bitung, Arus Balik Nataru 2025/2026 Terjaga
Origine Helmet, Brand Italia Harga 2 Jutaan yang Lagi Naik Daun di Indonesia
Domino Racing dan Digioto Pastikan Produk Original untuk Rider Indonesia: Jangan Sampai Tertipu Barang KW!
NJS Helmet Luncurkan Scross Aerostrike dan Kairoz: Helm Keren, Aman, dan Terjangkau untuk Semua Usia!
NJS Helmet Luncurkan Scross Aerostrike dan Kairoz: Helm Keren, Aman, dan Terjangkau untuk Semua Usia!
KYTA Luncurkan Shock , Kaliper KRS: Teknologi Premium, Harga Tetap Bersahabat
Dari Warung Kecil ke 23.000 Gerai: Kisah Inspiratif Djoko Susanto, Sang Pendiri Alfamart
Berita ini 81 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 02:14 WIB

13,7 T Digelontorkan, Akses Pasar UMKM Jakarta Makin Terbuka

Rabu, 7 Januari 2026 - 10:54 WIB

Pelni dan BPH Migas Pastikan Pasokan BBM Aman di Bitung, Arus Balik Nataru 2025/2026 Terjaga

Sabtu, 22 November 2025 - 21:00 WIB

Origine Helmet, Brand Italia Harga 2 Jutaan yang Lagi Naik Daun di Indonesia

Selasa, 18 November 2025 - 18:54 WIB

Domino Racing dan Digioto Pastikan Produk Original untuk Rider Indonesia: Jangan Sampai Tertipu Barang KW!

Selasa, 18 November 2025 - 18:12 WIB

NJS Helmet Luncurkan Scross Aerostrike dan Kairoz: Helm Keren, Aman, dan Terjangkau untuk Semua Usia!

Berita Terbaru

Pemerintahan

Gedung Baru KONI Diresmikan, Bupati Tangerang Pacu Prestasi Atlet

Sabtu, 10 Jan 2026 - 14:03 WIB

Verified by MonsterInsights