
Palembang, Mata Aktual News – 2 September 2025 — Kepolisian Daerah Sumatera Selatan (Polda Sumsel) menggelar apel siaga I di halaman Mapolda Sumsel, Jalan Jenderal Sudirman Km 4,5 Palembang, pada Selasa (2/9) pukul 07.00 WIB. Apel dipimpin Direktur Samapta Polda Sumsel, Kombes Pol Rendra Salipuh, S.I.K., M.Si, guna mengecek kesiapsiagaan personel dalam melaksanakan tugas pengamanan.

Dalam arahannya, Kombes Pol Rendra Salipuh menyampaikan apresiasi atas dedikasi seluruh jajaran kepolisian yang telah menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya dalam mengawal unjuk rasa beberapa waktu lalu. Ia menekankan pentingnya evaluasi agar ke depan pengamanan dapat lebih baik dan Polri semakin dicintai masyarakat.
“Terima kasih atas kinerja seluruh personel yang telah menjaga situasi di Palembang tetap aman dan kondusif. Apresiasi juga kami sampaikan kepada mahasiswa yang menyampaikan aspirasi dengan damai serta kepada Ketua DPRD Sumsel yang telah kooperatif menerima tuntutan masyarakat. Semoga aspirasi masyarakat dapat diperhatikan pemerintah pusat,” ujar Salipuh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia juga menegaskan agar setiap personel meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan menghadapi potensi gangguan keamanan. “Deteksi dini perlu dilakukan agar masyarakat, mahasiswa, maupun aparat tidak menjadi korban akibat ulah pihak yang tidak bertanggung jawab. Mari kita jaga bersama keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tegasnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Nandang Mu’min Wijaya, S.I.K., M.H., menyampaikan terima kasih kepada jajaran kepolisian, mahasiswa, serta elemen masyarakat yang telah berkontribusi menjaga Kota Palembang tetap aman.
“Kondisi yang kondusif ini harus kita pertahankan bersama. Jangan mudah terprovokasi atau diadu domba oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Dengan kebersamaan, keamanan bisa terus terjaga,” kata Nandang.
Polda Sumsel berharap ke depan Polri semakin profesional dalam melaksanakan tugas pengamanan, dengan pemetaan potensi kerawanan serta langkah preventif yang lebih matang.
Narsum : Humas Polres Palembang.
Jurnalis: Akmal
Editor : Merry WM.







