Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang Pohon Tumbang di Komplek Bumi Tegar Beriman Pemda Kabupaten Bogor

- Jurnalis

Minggu, 6 April 2025 - 19:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOGOR, Mata Aktual News.Com– Sejumlah pohon tumbang di Komplek Bumi Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu (6/4/2025), setelah wilayah tersebut diguyur hujan deras disertai angin kencang sekitar pukul 14.30 WIB.

Komandan Rescue I Damkar Kabupaten Bogor, Arman Riyanto, mengatakan bahwa beberapa pohon di lingkungan perkantoran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor tumbang akibat cuaca ekstrem tersebut.

“Ya, di Komplek Tegar Beriman Pemkab Bogor, beberapa pohon tumbang disebabkan curah hujan yang tinggi dan angin kencang,” ujar Arman.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Beruntung, tumbangnya pohon-pohon tersebut tidak mengenai kantor dinas di area Pemkab Bogor. Namun, sejumlah pohon sempat menutup akses jalan. Petugas segera bergerak cepat melakukan pembersihan.

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Pohon tumbang hanya menimpa akses jalan dan beberapa rumah,” jelas Arman.

Selain di Komplek Tegar Beriman, laporan serupa juga diterima dari sejumlah wilayah lain di sekitar Cibinong.

“Selain di Pemda, laporan juga masuk dari wilayah sekitar, seperti Kelurahan Tengah. Laporan masih kami verifikasi satu per satu,” tambahnya.

Hingga kini, petugas gabungan masih terus melakukan evakuasi pohon-pohon tumbang di Komplek Bumi Tegar Beriman dan sejumlah lokasi lain yang terdampak.

Penulis: Zefferi
Editor: Merry WM

Follow WhatsApp Channel mataaktualnews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Mengenal Syamsul Jahidin, Mantan Satpam yang Mengguncang Sistem: Satu Pena Mengubah Peta Kekuasaan
Kodim 0501/JP Berbagi Kasih, Gelar Santunan untuk Anak Yatim di Dua Yayasan Jakarta Pusat
Sembunyikan Sabu di Bungkus Rokok, Perantara Transaksi Narkotika Ditangkap Polsek Cisoka Polresta Tangerang
Ketika Sepak Bola Indonesia Dikhawatirkan Kembali Diseret ke Kepentingan Non-Sportif
Satpol PP Cipinang Besar Utara Tertibkan Pelajar yang Berkumpul di Depan Sekolah Al-Wildan
SD Negeri Cimanggis 01 Gelar Peringatan maulid Nabi Muhammad SAW 2025
Tawuran Kembali Pecah di TPU Prumpung, Warga Resah Akibat Petasan
Sambut HUT TNI ke-80, Kodim 0505/JT Gelar Aksi Bersih Sungai Kalibata
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 10:10 WIB

Mengenal Syamsul Jahidin, Mantan Satpam yang Mengguncang Sistem: Satu Pena Mengubah Peta Kekuasaan

Jumat, 31 Oktober 2025 - 13:55 WIB

Kodim 0501/JP Berbagi Kasih, Gelar Santunan untuk Anak Yatim di Dua Yayasan Jakarta Pusat

Jumat, 31 Oktober 2025 - 13:44 WIB

Sembunyikan Sabu di Bungkus Rokok, Perantara Transaksi Narkotika Ditangkap Polsek Cisoka Polresta Tangerang

Minggu, 19 Oktober 2025 - 09:48 WIB

Ketika Sepak Bola Indonesia Dikhawatirkan Kembali Diseret ke Kepentingan Non-Sportif

Jumat, 10 Oktober 2025 - 21:24 WIB

Satpol PP Cipinang Besar Utara Tertibkan Pelajar yang Berkumpul di Depan Sekolah Al-Wildan

Berita Terbaru

Sport

Patung Naga Jadi Magnet Senam Sehat Warga Tanjung Burung

Senin, 12 Jan 2026 - 16:58 WIB

Pemerintahan

Gedung Baru KONI Diresmikan, Bupati Tangerang Pacu Prestasi Atlet

Sabtu, 10 Jan 2026 - 14:03 WIB

Verified by MonsterInsights