Jakarta Timur | Mata Aktual News — Polsek Jatinegara bergerak cepat menindaklanjuti laporan masyarakat melalui layanan 110 Mabes Polri terkait dugaan pemalakan di Jalan Tanjung Lengkong, Kelurahan Bidaracina, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis (22/1/2026) dini hari.

Pengecekan dipimpin langsung Perwira Polsek Jatinegara AKP Soedharmo bersama personel piket fungsi. Petugas tiba di lokasi sekitar pukul 00.10 WIB dan langsung menyisir area yang dilaporkan rawan.
Dalam laporan disebutkan adanya dugaan pemalakan terhadap warga yang baru pulang kerja oleh sekelompok oknum yang kerap nongkrong di sekitar lokasi. Namun, setelah dilakukan pemeriksaan di lapangan, petugas tidak menemukan kejadian sebagaimana yang dilaporkan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Upaya menghubungi pelapor juga dilakukan untuk memastikan informasi dan memperdalam keterangan.
Sayangnya, hingga pengecekan berakhir, pelapor belum memberikan respons.
Meski nihil temuan, aparat kepolisian tidak tinggal diam. Pulbaket tetap dilakukan dan pemantauan lanjutan digelar guna mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Hingga dini hari, situasi di Jalan Tanjung Lengkong terpantau aman dan kondusif.
Polsek Jatinegara mengingatkan masyarakat agar tidak ragu melapor melalui layanan 110 jika menemukan indikasi tindak kriminal atau gangguan kamtibmas. Laporan cepat dinilai penting agar aparat dapat segera bertindak dan menjaga rasa aman warga.
Reporter: Syahrudin Akbar
Editor: Akmal Aoulia







