TELUK NAGA | Mata Aktual News — Banjir merendam sejumlah wilayah di Desa Kambes, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang, Kamis (15/1/2026). Menyikapi kondisi tersebut, aparat desa bersama unsur TNI-Polri dan pemerintah kecamatan turun langsung ke lapangan untuk membantu warga terdampak.

Lurah Kambes, Salim, mengatakan bahwa sejak banjir terjadi seluruh unsur terkait telah dikerahkan untuk melakukan penanganan. Aparatur kelurahan, Bhabinkamtibmas, Babinsa, hingga jajaran pemerintah kecamatan bersinergi memantau kondisi wilayah dan membantu masyarakat.
“Semua unsur sudah bergerak. Aparat desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan pihak kecamatan turun langsung membantu warga di lokasi terdampak,” ujar Salim kepada Mata Aktual News.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurutnya, upaya yang dilakukan meliputi pemantauan titik-titik genangan, kesiapsiagaan evakuasi apabila kondisi memburuk, serta penyaluran bantuan darurat untuk memenuhi kebutuhan dasar warga.
Salim menjelaskan, banjir dipicu oleh faktor alam akibat tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir. Meski demikian, ia menegaskan pentingnya koordinasi dan kehadiran pemerintah di tengah masyarakat.
“Ini merupakan kondisi alam yang tidak sepenuhnya bisa dihindari. Yang terpenting adalah bagaimana kita hadir bersama untuk meringankan beban warga,” katanya.
Pemerintah Desa Kambes terus berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan dan instansi terkait guna memantau perkembangan situasi serta mengantisipasi potensi banjir susulan.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan korban jiwa. Warga diimbau tetap waspada dan segera melaporkan kepada aparat setempat apabila membutuhkan bantuan darurat.
Reporter: Alex Didi
Editor: Anandra







